MOTIVASI

Motivasi adalah suatu dorongan kehendak yang menyebabkan seseorang melakukan suatu perbuatan untuk mencapai tujuan tertentu. Motivasi berasal dari kata motif yang berarti "dorongan" atau rangsangan atau "daya penggerak" yang ada dalam diri seseorang. motivasi berfungsi sebagai daya enggerak  dari dalam individu  untuk melakukan aktivitas tertentu  dalam mencapai tujuan. 

Setiap orang pasti tahu motivasinya itu berasal dari mana. Motivasi bisa berasal dari dalam maupun luar. Yang di maksud dalam adalah dirinya sendiri, dan yang di luar adalah pengaruh dari lingkungan sekitar.

Jadi kalau dari diri sendiri, orang tersebut tidak akan mudah terpengaruh oleh lingkuannya, seperti teman-temannya. Semua keputusan selalu diputuskan oleh dirinya sendiri, meskipun dia sering mendapatkan saran dari teman-temannya. Tapi disisi buruknya, dia akan sering merasa ragu-ragu dalam mengambil keputusan dan selalu banyak sekali pertimbangan.

Kalau orang yang motivasinya berasal dari luar lingkungan, dalam mengambil keputusan dia akan terpengaruh oleh saran-saran dari teman-temannya. Sehingga dia tidak perlu ragu-ragu dalam mengambil sebuah keputusan. Tetapi orang yang motivasi dari luar ini akan mudah terkena atau ikut dalam pergaulan teman-temannya.

Jadi setiap orang harus tahu, motivasi dia berasal dari mana sehingga dia dapat mencapai apa yang diinginkannya. Misalnya dalam hal meningkatkan prestasinya yang menurun. Jika orang tersebut tahu dia adalah orang yang tipenya tidak terlalu memperhatikan saran dari teman-temannya, berarti dia termasuk orang yang motivasinya berasal dari dalam (diri sendiri).  Sehingga cara dia meningkatkan prestasinya, yaitu dengan menyakinkan dirinya sendiri kalau dia pasti bisa meningkat kembali.


Jika didalam sebuah perusahaan, ada seorang karyawan yang dilihat dari pekerjaannya tidak memiliki motivasi kerja. Maka seorang manajer harus memotivasi orang tersebut agar bisa meningkat semangat kerjanya dan membuat perusahaan juga meningkat. Dan jika seorang manajer sudah memberi berbagai cara motivasi untuk orang tersebut, seperti memberinya saran, nasihat, dijanjikan hadiah-hadiah, sampai diberi sanksi, tetapi orang tersebut tidak meningkatkan kinerjanya, maka lebih baik orang itu dipecat saja. Karena perusahaan juga akan merugi jika terus-menerus mempertahankan orang yang tidak dapat meningkatkan kualitas perusahaan. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

audisi cerpen detektif indonesia